Ketika Orang Bijak Tidak Bisa Bijak! Kenyataan Itu Pahit Kawan

Sedang ramai di trending topik media sosial dan pemberitaan media dimana sosok Tere Liye sedang marah-marah akibat namanya dicaplok anak-anak alay yang kelakuannya tidak baik dan menggunakan kata-katanya sebagai caption pembelaan di Instagram.

Netter mulai berpendapat bahwasanya penulis sukses yang satu ini kurang bersyukur karena dengan namanya dicatut maka dia semakin terkenal, kenapa marah-marah?

Ternyata Tere Liye berpendapat bahwa anak alay yang berbuat dosa di sosmed dan menggunakan namanya sebagai pembelaan membuatnya akan mendapat dosa pula karena kelakuan mereka. Mungkin itu benar mungkin juga itu kurang tepat, tapi itu hak seorang Tere Liye.

Jika anda memperhatikan halaman fanpage Tere Liye dan akun sosmed lainnya, anda akan melihat betapa bijaknya perkataan penulis buku yang satu ini. Betapa statusnya sudah menginspirasi banyak orang dan dibagikan berkali-kali.

Namun dibalik kata-kata mutiara itu, ada sosok yang harus menjalani kehidupan nyata yang memang pahit. Sadarlah kalau hidup di dunia ini memang penuh masalah, seberapa banyaknya kata bijak dan motivasi yang kamu dapatkan akan sulit menenangkan diri karena inilah hidup, terbiasalah dengan kesulitannya.

Sebelumnya Mario Teguh bisa dibilang tumbang sebagai motivator handal karena kasus anaknya yang menyeretnya ke ranah hukum. Belum lama ini Tere Liye juga terkena kasus pajak dan perkataannya yang dianggap kurang baik kepada pemerintah.

Dengan marah-marah di sosmed, apakah sosok yang sering memberikan kata-kata motivasi ini patut dikatakan sebagai seorang yang bijak? Bukankah orang bijak bisa menahan amarahnya dan lebih memilih diam daripada berkata yang buruk?

Kalau kalian mau motivasi hidup, tak perlu kata-kata bijak yang mendayu-dayu, kalian keluar rumah saja dan lihat banyaknya orang yang hidupnya lebih susah daripada kalian. Mereka yang sedang berdagang namun dagangannya tidak laku, orang tua yang harus menahan lelahnya hidup demi bisa bertahan hidup, anak-anak yang ingin jajan tapi tak punya uang.

Ada banyak motivasi nyata yang akan membuatmu bersyukur dan tambah semangat ketimbang harus mengikuti kata-kata bijak yang hanya membuatmu semakin lemah saja.

Updated at: 7:40 PM

0 comments:

Post a Comment