Marcellina Elen Septianti adalah mahasiswi Unnes, peserta audisi online Sunsilk Hijab Hunt 2017, dan salah satu hijabers yang terkenal di media sosial. Gadis cantik asal Cilacap ini ternyata punya perjalanan spiritual yang cukup menakjubkan ketika memutuskan pindah agama untuk memeluk Islam dan menjadi seorang mualaf.
Cerita Elen dimulai ketika di tahun 2012 dia mendapat beasiswa kuliah di Universitas Negeri Semarang (Unnes). Elen yang beragama Kristen Katolik harus tinggal di asrama selama satu tahun bersama teman-temannya.
Pada saat di asrama, Elen sempat mencoba memakai jilbab seperti rekan-rekan kamarnya yang kebanyakan adalah muslim. Awalnya dia berfikir bahwa hijab hanyalah kain biasa, namun setelah memakainya ternyata membuat hatinya tenang dan merasa lebih baik dari segi fisik maupun jiwanya.
Elen sering berbincang tentang Islam bersama rekan-rekan muslimnya sehingga dia mengetahui bahwa Muhammad SAW bukan Tuhan, karena Tuhan orang Islam adalah Allah SWT yang tak berwujud, sementara Muhammad SAW adalah nabi dan rasul Allah.
Selama 1 tahun lamanya, Elen mengalami kebimbangan keyakinan ketika dia memilih untuk tidak beribadah sesuai dengan agamanya sehingga membuat kehidupannya cukup kacau pada waktu itu. Di tahun 2014, Elen meminta izin kepada ibunya untuk pindah agama menjadi seorang muslim, namun pada waktu itu sang ibu tidak mengizinkannya. Elen tidak menyerah dan terus meminta izin kepada ibunya, hingga seminggu sebelum lebaran tahun 2014 dia diizinkan oleh ibunya sendiri.
Meski awalnya sang ibu mengira pacarnya yang mempengaruhi keyakinan Elen, namun akhirnya sang ibu merestui keinginan anaknya. Yang cukup membuat haru adalah pesan ibunya waktu itu yang mengatakan "ya sudah itu keputusan kamu, yang penting ditekuni, wajibnya yang lima waktu jangan dilanggar". Yah, sang ibu yang kala itu bukan seorang muslim bahkan mengingatkan anaknya yang hendak menjadi seorang muslim untuk tidak melupakan ibadah wajib sholat 5 waktu.
Elen resmi menjadi mualaf di mushala dekat rumahnya dibantu warga muslim yang ada di sana. Kehidupannya berubah drastis karena dia harus menerima sikap acuh dari saudara dan rekan-rekannya, namun dia sudah mantap dan ingin terus memperbaiki hidupnya di jalan yang dia pilih sebagai seorang muslimah. Bahkan setelah sekian tahun Elen masuk Islam, ternyata sang ibu mengikutinya menjadi mualaf dan mereka berdua resmi pindah agama.
Banyak sekali kisah perjalanan spiritual yang terjadi pada seorang mualaf, banyak alasan kenapa mereka rela meninggalkan keyakinan yang telah diembannya selama bertahun-tahun dan pindah agama Islam.
- Kisah ini disadur dari kisah nyata, anda bisa membaca versi aslinya sendiri di wolipop.detik
0 comments:
Post a Comment