Masih Muda Tapi Sudah Botak Rambutnya, Saya Jadi Korban Bully!

Saat ini saya masih berumur 25 tahun, usia yang bisa dibilang masih muda dan bisa dibilang usia matang untuk seorang lelaki mencari pasangannya. Namun ada sesuatu yang berbeda pada pertumbuhan tubuh saya, dan itu menjadi salah satu kelemahan saya yang membuat tidak percaya diri, bahkan kadang saya menjadi korban bully teman-teman karena penampilan saya.

Di usia yang masih terbilang muda ini, saya sudah mengalami kebotakan yang cukup parah di kelapa bagian depan. Entah kenapa saat ini rambut saya sering rontok dan menyebabkan saya tidak percaya diri, apalagi dengan ejekan dari teman-teman yang semakin membuat saya rendah diri dan pemalu.

Sebenarnya banyak sekali kekurangan orang di masing-masing pribadi, ada yang tumbuh botak seperti saya, ada yang gemuk, ada yang kurus, pendek, kulitnya tidak bersih, penyakitan, dan lain sebagainya. Namun entah kenapa hal itu sering menjadi sasaran hinaan oleh teman-teman.

Seingat saya dulu tidak botak hingga usia 22 tahun, namun ketika saya mulai mengerjakan Tugas Akhir di masa kuliah dan sering begadang bahkan mengalami insomnia parah, akhirnya perlahan tapi pasti rambut saya mulai rontok dan hal itu sangat mengganggu penampilan saya.

Beberapa upaya sudah saya lakukan seperti penggunaan sampo yang tepat, memakai vitamin rambut, dan menghindari hal-hal yang menyebabkan kerontokan rambut, namun hasilnya nihil dan sampai saat ini rambut saya semakin rontok dan sudah terlihat semakin tua seperti pria berumur 40 tahun.

Sebenarnya saya tidak masalah dengan penampilan seperti ini karena kebotakan yang saya alami adalah kehendak Tuhan. Namun hinaan dari teman-teman sungguh membuat saya minder, bahkan terkadang saya melihat diri saya di cermin dan bertanya "apakah aku sejelek yang mereka katakan?".

Untuk akhir-akhir ini saya menyiasati kebotakan rambut kepala dengan menutupnya menggunakan topi, kadang saya mencukur rambut sangat tipis agar tidak terlalu terlihat botak, meski kadang saya lupa mencukur rambut dan kebotakan saya sangat terlihat ketika rambut memanjang sedikit saja.

Dari berbagai informasi yang saya baca di internet, ternyata kebotakan rambut sulit disembuhkan karena merupakan salah satu hal alami yang terjadi pada tubuh. Kita hanya bisa mencegahnya sebelum kebotakan menjadi lebih parah.

Updated at: 12:39 AM

0 comments:

Post a Comment