Kisah Sukses Kang Jum, Kuli bangunan yang Mendapat 30 juta per Bulan

Nama lengkapnya adalah Jumanto, seorang pria yang bekerja sebagai kuli bangunan. Kehidupannya sebagai kuli bangunan tidak membuat kangjum (nama sapaannya) menjadi minder dengan masa depannya, kini dia mampu mendapatkan hingga Rp 30.000.000, 00 tiap bulan dari bisnis sampingannya, ditambah dengan ketenarannya ilmu pengetahuan yang semakin bertambah pula, jadi dia menang banyak heheee.

Awalnya kangjum memang murni seorang kampung yang mengandalkan pekerjaannya sebagai kuli untuk menghidupinya dan keluarganya, namun suatu ketika kangjum mendapatkan pelajaran berharga ketika beliau disuruh mengirimkan e-mail. Menurut kangjum, saat itu dia bingung bagaimana caranya membuat e-mail, bagaimana cara menjalankan komputer karena dia tidak memiliki keahlian di bidang komputer maupun internet. Setelah selesai membuat dan mengirimkan e-mail di salah satu warnet, kemudian ada rasa ingin tahu yang muncul dari benak kangjum, dia ingin lebih mempelajari tentang dunia komputer dan internet.

Memang banyak kendala yang harus dihadapi oleh kangjum, mengingat pekerjaan dan pendidikan yang saat itu diembannya, namun berbekal niat dan semangat, sedikit demi sedikit kang jum mulai bisa menjalankan komputer dan mulai mengetahui tentang dunia internet. Setelah lama berkutik dengan dunia internet, akhirnya kang jum mengenal sistem bisnis internet marketing, yaitu sistem bisnis yang sangat menguntungkan dan mudah dikerjakannya. Yah, saat itu pilihan kang jum adalah Google Adsense, jaringan periklanan yang memang banyak membuat orang menjadi sukses dan kaya. Caranya lumayan mudah, hanya membuat blog dengan isi konten yang menarik, dapatkan banyak pengunjung, lalu daftar ke Adsense dan pasang iklan yang tersedia, nantinya kalau ada pengunjung yang klik iklan di blog, maka kita akan mendapatkan bayaran dari Adsense. Dari bisnis yang ditekuninya tersebut, kang jum mampu meraup hasil hingga 30 juta dalam jangka waktu satu bulan, jadi kalau dibagi per hari sekitar 1 juta. Sangat jauh hasilnya dari pekerjaannya selama ini sebagai kuli bangunan yang digaji dengan bayaran sekitar Rp 70.000, 00 saja. Namun hasil sebesar itu tidak didapatkan kang jum dengan instant, banyak perjuangan yang dia lalui, banyak ilmu yang dia pelajari, dan tentu saja banyak kegagalan yang pernah dia temui, namun tidak membuatnya menyerah dan dia sudah bisa mendapatkan hasil dari kerja kerasnya tersebut saat ini, bahkan dia juga pernah dikira memelihara tuyul oleh tetangganya, karena tetangganya heran dengan penghasilannya yang sangat besar sedangkan tetangganya hanya tahu jika dia bekerja sebagai kuli, hahahaa.

Yang membuat saya salut adalah, perjuangan kang jum hingga sukses tidak membuatnya lupa diri, walaupun dengan penghasilan yang sebesar itu, dia masih mau menjadi seorang kuli bangunan di sela kesibukannya di dunia maya, benar-benar seorang yang patut kita contoh.

Ternyata kesuksesan tidak memandang apa pendidikan kita, apa pekerjaan kita, dan bagaimana keadaan kita saat ini, jika kita mau berusaha dan terus berusaha maka akan ada jalan keluar dari segala masalah dan akan terbuka pintu kesuksesan untuk kita, yang penting jangan lupa berdo'a dan menyerahkan semuanya kepada Allah Swt karena hanya Allah yang mampu membantu kita untuk sukses.

Updated at: 10:35 PM

1 comments: